Yudisium Fakultas Teknik Untag Surabaya Kukuhkan 394 Calon Wisudawan

  • 18 Februari 2025
  • VaniaS
  • 156

Fakultas Teknik Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya secara resmi mengukuhkan 394 calon wisudawan dari Program Sarjana, Magister, dan Program Profesi Insinyur dalam Rapat Terbuka Senat yang berlangsung di Ruang R. Suparman Hadipranoto, Gedung Graha Wiyata Lt. 9, pada Senin (17/2).


Acara yang dimulai pukul 08.00 WIB ini dihadiri oleh Dekan Fakultas Teknik, jajaran senat, seluruh Ketua Program Studi (Kaprodi), dosen, serta tenaga kependidikan. Suasana yudisium semakin semarak dengan penampilan Tari Milu Sarju yang dibawakan oleh Tim Tari SMA 17 Agustus 1945 (SMATAG) Surabaya sebagai pembuka rangkaian acara.


Dalam sambutannya, Dekan Fakultas Teknik Untag Surabaya sekaligus Ketua Senat, Dr. Ir. Sajiyo, M.Kes., IPU., ASEAN Eng., menyampaikan apresiasi dan rasa bangga kepada seluruh calon wisudawan atas pencapaian akademik mereka. Ia menegaskan bahwa keberhasilan ini merupakan awal dari perjalanan baru yang penuh tantangan di dunia profesional. 


“Dengan rasa bangga dan penuh kehormatan, saya selaku Dekan Fakultas Teknik/Ketua Senat Fakultas Teknik Untag Surabaya mengucapkan selamat bagi para calon wisudawan atas pencapaian luar biasa yang telah diraih. Dengan ini saya nyatakan resmi penggunaan gelar Sarjana Teknik, Sarjana Komputer, Sarjana Arsitek, Magister Teknik, dan Insinyur Profesi,” tegas Dr. Sajiyo (17/2)


Acara dilanjutkan dengan pembacaan Surat Keputusan (SK) Lulusan oleh Wakil Dekan II, Ir. Bantot Sutriono, M.Sc. yang diwakili oley Herry Murnawan, S.T., M.T, Ketua Program Studi Sarjana Teknik Industri Untag Surabaya. 


Satu per satu calon wisudawan dipanggil berdasarkan program studinya untuk dikukuhkan oleh Ketua Senat. Momen ini menjadi simbol keberhasilan dan dedikasi para mahasiswa yang telah menyelesaikan studinya dengan penuh perjuangan.


Sebagai bentuk penghargaan atas prestasi akademik, Fakultas Teknik Untag Surabaya memberikan apresiasi kepada mahasiswa dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) terbaik, yang diserahkan langsung oleh masing-masing Ketua Program Studi.


Mahasiswa berprestasi tersebut di antaranya Dony Mahardika dari Teknik Industri dengan IPK 3.95, Maulana Aditya Wahyu Purnama Aji dari Teknik Mesin dengan IPK 3.65, Febriyanti Milo dari Teknik Sipil dengan IPK 3.90, Ahmad Murtadho dari Arsitektur dengan IPK 3.82, Almadea Chintya Anka dari Teknik Informatika dengan IPK 3.88, Albert Evando Wangsajaya dari Teknik Informatika dengan IPK 3.85, dan Aulia Hamzah dari Magister Teknik Sipil dengan IPK 3.88.


Prestasi tertinggi diraih oleh Dony Mahardika dari Teknik Industri dengan IPK 3.95, yang dinobatkan sebagai lulusan terbaik Fakultas Teknik. Ia menerima piagam penghargaan dan pengalungan bunga dari Ketua Senat. Dalam sambutannya, Dony berbagi kisah perjuangannya sebagai mahasiswa kelas sore yang harus membagi waktu antara bekerja dan kuliah.


 “Saya bekerja di Pandaan, Pasuruan, dan meskipun saya mahasiswa kelas sore, saya tidak pernah sekalipun absen dalam perkuliahan. Hal ini juga didukung oleh perusahaan tempat saya bekerja yang memperbolehkan saya pulang lebih awal karena universitas dan program studi saya memiliki akreditasi A. Hubungan baik antara fakultas, prodi, dan mahasiswa sangat membantu saya dalam mengembangkan ilmu, dan saya bersyukur bisa berdiri di sini hari ini sebagai lulusan terbaik. Semoga teman-teman yang lain juga mendapatkan kesempatan yang sama untuk sukses di dunia profesional dan membawa nama Untag Surabaya semakin harum di luar sana,” ungkapnya dengan penuh haru (17/2)


Kisah Dony menunjukkan bahwa akreditasi universitas dan program studi menjadi faktor utama bagi perusahaan dalam memberi izin pendidikan lanjutan bagi karyawan. Ini membuktikan bahwa Untag Surabaya tidak hanya mencetak lulusan berprestasi, tetapi juga diakui sebagai mitra strategis dunia kerja dalam mencetak tenaga profesional. Akreditasi Unggul Untag Surabaya menjadi jaminan mutu bagi industri dalam merekrut dan meningkatkan kompetensi karyawan.


Setelah seluruh calon wisudawan dikukuhkan, acara dilanjutkan dengan penyerahan data lulusan periode Gasal Tahun Akademik 2024/2025 kepada Ketua Alumni, Wiarso, S.T., sebagai simbol kesiapan para alumni untuk terjun ke dunia profesional. 


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id

Vania

Reporter

\